Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar SMK yang Membuka Jurusan Teknik Mekanik Industri dan Penjelasan Kompetensinya

 
 
 
Jurusan Teknik Mekanik Industri

SMK mana saja yang membuka jurusan Teknik Mekanik Industri dan bagaiaman penjelasan kompetensinya?

Memilih jurusan di SMK sama halnya dengan melihat bakat dan potensi yang dimiliki seorang siswa. Karena ketika menempuh pendidikan SMK, ia akan mengasah kemampuannya agar menjadi sebuah keahlian saat lulus nanti. SMK memang bertujuan mencetak peserta didik menjadi SDM yang siap kerja.Sehingga untuk menentukan jurusan haruslah mempertimbangkan beberapa hal.Untuk persiapan atau referensi, Anda bisa mencari dimanakah daftar SMK yang membuka jurusan teknik mekanik industri beserta peluang kerja yang didapat nantinya.

Jurusan teknik mekanik industri adalah jurusan yang nantinya mempelajari bidang permesinan industri.Beberapa diantaranya meliputi kekuatan bahan dan komponen mesin, kelistrikan dan konversi energy, teknik mesin, K3, alat ukur dasar atau mekanik dan logam. Peserta didik pada jurusan ini akan mempelajari banyak keahlian.

Daftar SMK yang Membuka Jurusan Teknik Mekanik Industri di Berbagai Daerah

Tidak semua sekolah SMK memiliki jurusan teknik mekanik industri.Sehingga untuk fokus pada bidang tersebut, Anda bisa mencari dimana saja daftar SMK yang membuka jurusan teknik mekanik industri. Beberapa rekomendasi SMK yang bisa Anda pilih seperti:
  1. SMK Bela Nusantara Cianjur
  2. SMKN 1 Gending
  3. SMKN 4 Cilegon
  4. SMKSMTI Aceh
  5. SMK Negeri 1 Duduksampeyan Gresik
  6. SMK Negeri 1 Singosari
  7. SMK Darul Amal Bekasi
  8. SMK Muhammadiyah 4 Boyolali
  9. SMK Institut Indonesia Kutoarjo
  10. SMK Bina Karya 1 Karawang
  11. SMK Triguna Utama
  12. SMK Al Falah Bandung
  13. SMK YP 17 Bandung
  14. SMK Angkasa Husein S Bandung
  15. SMK Iptek Sanggabuana Pangkalan
  16. SMK2 Triple “J” Citeureup
  17. SMK YPT Purworejo
  18. SMK Negeri 1 Cikande
  19. SMK PGRI 1 Taman Pemalang
  20. SMKN 3 OganKomeringUl
  21. SMKN 5 Makassar

Daftar SMK yang Membuka Jurusan Teknik Mekanik Industri dan Mata Pelajaran yang Diampu Jurusan teknik mekanik industri seringkali juga disebut dengan TMI.Jurusan atau kompetensi keahlian ini berasal dari program keahlian teknik mesin dan bidang keahlian teknologi dan rekayasa.Mata pelajaran untuk muatan nasional yang nantinya dipelajari tidak jauh berbeda dengan kompetensi lainnya. Meliputi pendidikan agama dan budi pekerti, pendidikan pancasila dan kewarganegaraan, bahasa Indonesia, sejarah Indonesia, bahasa Inggris dan bahasa asing lainnya.

Sementara untuk muatan peminatan kejuruan ini lah yang berbeda dengan jurusan lain. Nantinya ketika Anda telah memilih salah satu dari daftar SMK yang membuka jurusan teknik mekanik industri, dasar bidang keahlian yang dipelajari adalah simulasi dan komunikasi digital, fisika dan kimia.Sementara untuk dasar program keahlian yang dipelajari yakni gambar teknik mesin, pekerjaan dasar teknik mesin dan dasar perancangan teknik mesin.

Mata pelajaran produktif pada jurusan TMI ini meliputi teknik mekanik mesin industri, proses produksi dan konstruksi mesin, sistem pneumatik dan hidrolik, sistem kelistrikan mesin industri dan produk kreatif dan kewirausahaan.

Salah satu alasan mengapa jurusan TMI patut untuk dipilih adalah karena lulusan jurusan tersebut memanglah diperlukan. Sebab semakin pesatnya perkembangan industri maka kebutuhan akan SDM yang ahli di bidang industri manufaktur semakin tinggi. Tenaga kerja yang berkompeten pada bidang ini memang dibutuhkan untuk bisa memastikan jalannya produksi, mengerti bagaimana pemeliharaan alat dan sistem produksi serta memastikan bagaimana operasi bisa berjalan dengan efisien dan efektif sehingga bisa menghasilkan sistem produksi yang baik.

Meski SMK memang bertujuan untuk mencetak lulusan yang siap kerja, tetapi mereka yang ingin melanjutkan ke jenjang kuliah juga tak masalah.Beberapa program studi yang sesuai di bangku kuliah untuk lulusan SMK TMI adalah teknik mesin, teknik perkapalan, teknik bangunan dan landasan, teknik industri dan teknik alat berat.

Daftar SMK yang Membuka Jurusan Teknik Mekanik Industri dan Tips Memilihnya

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa tak banyak SMK yang memiliki jurusan TMI atau teknik mekanik industri.Sehingga dalam memilih sekolah pun, Anda bisa mempertimbangkan beberapa hal.Terutama jika ternyata SMK tersebut berada di lokasi yang jauh dari tempat tinggal siswa.

1. Jarak

Untuk memilih daftar SMK yang membuka jurusan teknik mekanik industri, Anda bisa melihat jarak rumah dan sekolah.Apakah jarak tidak terlalu jauh dan tidak menyusahkan, atau jarak tersebut menjadi kendala bagi siswa untuk bisa fokus belajar.Sebaiknya cari SMK dengan jurusan TMI yang jaraknya tidak terlalu jauh dari rumah.

2. Biaya

Memilih jurusan di SMK tidak hanya tentang bakat saja tetapi Anda bisa mempertimbangkan biaya yang dibutuhkan. Karena beberapa kompetensi memang membutuhkan peralatan elektronik agar menunjang proses belajarnya selama di sekolah. Misalnya saja seperti kepemilikan laptop. Cari tahu apa saja yang dibutuhkan pada jurusan teknik mekanik industri dan berapa biaya yang harus dikeluarkan nantinya.

3. Prospek Kerja

Kebanyakan lulusan TMI memang mendapat prospek kerja yang bagus. Utamanya para siswa yang berhasil lulus dengan kemampuan bagus. Tak sedikit perusahaan akan merekrut lulusan TMI untuk menjadi pekerja dengan keahlian yang dimilikinya. Bahkan, gaji yang diberikan cukup tinggi.

Dengan mempertimbangkan setiap aspek sebelum memilih daftar SMK yang membuka jurusan teknik mekanik industri, maka dalam proses pembelajaran pun nantinya akan berjalan lancar. Perhatikan lingkungan sekolah, jarak sekolah dengan rumah, mata pelajaran produktif hingga prospek kerja ketika lulus nanti. Lulusan SMK jurusan TMI juga tetap bisa meneruskan pendidikan di bangku kuliah dengan pilihan program studi seperti teknik perkapalan, teknik mesin, teknik industri, teknik bangunan dan landasan serta teknik alat berat.

Posting Komentar untuk "Daftar SMK yang Membuka Jurusan Teknik Mekanik Industri dan Penjelasan Kompetensinya"